Kamis, 29 Januari 2015

Review Osprey Kestrel 48L

OSPREY KESTREL 48L

Kestrel 48L

Carrier opsi kedua saya bila melakukan pendakian atau trip keluar kota. Merupakan barang second yang saya beli dari seorang teman.
Awalnya agak ragu dengan modelnya yang berbeda dengan katalog Osprey th 2013, setelah mencari info ternyata ini produk sebelum th 2012, perbedaan mencolok dengan versi th 2012 keatas adalah :
1. Logo Osprey pada top head berbentuk bordiran setengah lingkaran; versi th 2012 menggunakan semacam sablon berbentuk oval
2. Logo Osprey pada kantong mesh luar berwarna hitam tidak glow in the dark; versi th 2012 berwarna putih dan glow in the dark
3. Font Kestrel 48L pada sisi kiri terbordir secara horizontal; versi th 2012 terbordir secara vertikal
4. Cover bag tersablon lambang Osprey; versi th 2012 tersablon mirip dengan gambar pada head carrier
5. Separator kantong utama dengan kantong bawah tidak ada, versi th 2012 ada
6. Torso Size pada strap belt kanan, tidak ada ukuran dalam cm; versi th 2012 torso size terletak pada sisi samping, ada ukuran dalam cm
7. No. seri PO tidak ada; versi th 2012 terdapat di bawah tulisan "made in vietnam"
8. Strepnum belt cuma ada 3 posisi, menggunakan lubang; versi th 2012 lebih adjustable, menggunakan sistem geser

Setelah pikir panjang, saya pinang juga ini carrier, hitung-hitung biar pernah aja manggul merk "emprit Londo"
Berikut sedikit penampakannya :






Spesifikasi Teknis :
Manufacturer: Osprey Packs Inc
Year of Manufacture: 2008
Manufacturer's Website: www.ospreypacks.com
Listed Weight: 1.87 kg (4 lbs)
Measured Weight: 1.87 kg (4 lbs)
Torso Size: M/L
Volume: 48 L
Materials: 420D Nylon Pack Cloth, 210D x 330D Nylon Shadow box, Nylon Spun Mesh
Frame type: Internal peripheral steel spring

Review penggunaan pribadi (tested di Gn. Agung, camping ceria di beberapa pantai di Bali, trip keliling kota Jogja)
Pros :
1. Sangat ringan untuk ukuran carrier 48L, kurang dari 2kg
2. Adjustable torsonya lebih mudah disetel, karena menggunakan velcro
3. Tempat waterbladder berada di luar, sehingga tidak mengurangi isi kompartemen utama & lebih adem di punggung
4. Kantong luar mesh sangat efisien untuk terutama untuk menempatkan raincoat atau jaket tipis

Cons :
1. Bentuknya membuncit ke belakang bila full load
2. Bila tidak terisi penuh bentuknya aneh, tidak sangar
3. Busa di strap belt kurang empuk untuk tubuh kurus saya
4. Kesalahan fatal saya adalah kurang memperhatikan size hipbelt carrier ini, sehingga walaupun hipbelt disetel paling kecil tetap saja tidak memeluk erat pinggul, seharusnya saya menggunakan size S/M bukan M/L

di Gn. Agung

di Gn. Batukaru

Camping ceria di pantai Greenbowl


Tidak ada komentar:

Posting Komentar